1,Kerajinan Sandal dari kain perca
1. Kain perca
2. Sandal jepit polos
3. Pensil
4. Lem tembak
5. Gunting
6. Pernak-pernik
pendukung
Cara
pembuatan sandal jepit dari kain perca adalah :
1. Letakkan sandal jepit
Anda di atas kain perca. Ini gunanya agar Anda bisa membuat potongan pola
sesuai ukuran sandal jepit Anda untuk alasnya. Gambar pola dengan pensil, lalu
gunting.
2. Setelah pola alas
kaki tersebut Anda gunting rapi, cocokkan
ukuran kain perca di bagian atas alas kaki sandal jepit Anda. Jangan
lupa, beri sedikit lubang di tengah dan dua sisi kiri kanan agar tali jepitan
sandal tidak menghalangi kain perca yang akan ditempel.
3. Tempelkan kain perca
yang sudah Anda gunting dan Anda cocokkan tadi di bagian atas alas kaki sandal
jepit tersebut menggunakan lem tembak. Ingat, hati-hati menggunakan lem jenis
ini karena jika terkena tangan akan terasa panas. Tekan dan rapikan kain perca
hingga menutupi seluruh bagian atas alas kaki sandal jepit tadi, kecuali tali
jepitannya.
4. Untuk bagian tali
sandal jepit yang belum terkena sentuhan kain perca, Anda cukup menggunting
sisa kain perca seukuran lebar 3 cm dan panjang yang bisa disesuaikan dengan
besar sandal jepit Anda.
5. Beri lem di tali
sandal jepit, lalu lilitkan dengan rapi sisa kain perca yang sudah dipotong
dengan lebar 3 cm tadi di tali sandal jepit Anda hingga menutupi seluruh bagian
tali jepitannya.
6. Setelah semua bagian
sandal jepit Anda tertutup rapi dengan kain perca, kecuali bagian bawah sandal,
kini Anda tinggal menambahkan aksesoris pemanis untuk sandal jepit Anda.
Tempelkan kancing bekas aneka warna berukuran besar di salah satu sisi tali
sandal jepit Anda.
2,Cara
membuat tas
pertama: Siapkan satu bekas bungkus kopi
instan merek apa saja. Potong menjadi dua bagian selebar 4 cm.
Ke dua:Potongan bekas
bungkus kopi selebar 4 cm tersebut di lipat ke arah dalam sepanjang 1 cm di
kedua sisinya sehingga menghasilkan pita plastik selebar 2 cm. Buat pita
seperti ini sebanyak minimal 1000 buah dari 500 bungkus bekas kopi instan.
Ke tiga:Ambil 4 buah pita dan anyam seperti membuat baling-baling.
Ke empat:Pada baling-baling yang sudah
terbentuk selanjutnya tambahkan pita lainnya satu-persatu dan jangan lupa
membuat sudut tegak vertikal agar bisa dianyam ke arah atas. Bila proses ini
diabaikan maka anyaman hanya akan berbentuk seperti tikar saja dan tidak berupa
keranjang. Atur lebar dan tinggi anyaman sesuai kebutuhan.
Ke lima:Setelah keranjang atau tas cantik Anda selesai, bagian dalam
tas dapat ada beri lapis dari kain perca agar tidak bolong-bolong atau biarkan
seperti itu supaya tetap orsinil dan antik.
3,Cara
membuat kotak pinsil
*ALAT dan BAHAN;
-gunting
-cutter
-lilin
-cemiti/obeng
-korek
-Botol minuman (2)
-resleting
-kain flanel/hiasan
lain
*CARA
PEMBUATAN
1.
Ambil botol minuman gunting bagian bawah (botol minuman harus
sama)
2.
Ambil cemiti/obeng panas kan ujungnya dan buat lubang-lubang
kecil di sekeliling pucuk bagian bawah botol tersebut untuk tempat kita
menjahit resleting.
3.
Gabungkan kedua bagian botol tersebut jahit resleting
mengeliling botol tersebut
4.
Setelah resleting terpasang, buatlah hiasan dengan bahan yang
sudah kamu siapakan
5.
Hias sesuai selera
4,Cara membuat kotak tisu
Bahan yang di butuhkan
* Kardus bekas
* Cutter
* Penggaris
* Pensil
* Lem Kayu/castol
* Kertas kado
* Penak-pernik hiasan
Cara membuat kerajinan kardus bekas
1, Potong memanjang kardus bekas
berbentuk persegi panjang dengan ukuran 25x10 cm, sebanyak 4 buah dan potong
berbentuk persegi berukuran 10cm. pada saat mengunting kardus jangan sampai
searah dengan serat bagian dalam kardus, potong secara bersinggungan dengan
pola serat kardus.
2, Sambung pola persegi dan persegi
panjang itu menjadi bangun balok dan berilah lubang berbentuk elips pada bagian
atas balok, sesuaikanlah lubang dengan tisu agar dapat diambil (jangan terlalu
lebar dan terlalu sempit).
3, Serta jangan lupa beri jalan untuk mengganti
tisu yang telah habis pada bagian samping balok. Rekatkan pola-pola tersebut
dengan lem.
4, Setelah semuanya tersambung. Tekan bagian
luarnya secara berlahan. Pada saat menekan jangan sampai terlepas dari pola
bangun kubus.
5, Setelah semuanya merekat dengan kuat
bungkuslah tempat tisu tersebut dengan kertas kado agar lebih terlihat rapi dan
menarik.
6, Setelah itu berikanlah ornament manik-manik
sesuai selera.
5,Cara
membuat boneka
Bahan-bahannya:
1, pola
2, jarum
3, kain perca
4, kapas/dakrom
5, dan benanh sulam.
Langkah membuatnya:
1. Buatlah patron sebuah patron boneka dan cetak kain percanya dengan menggunakan kapur kain. Jangan menggunakan spidol atau pensil karena susah untuk dihapus.
2. Gunting pola sesuai pola yang anda cetak tadi.
3. Lalu jahit/sulam bentuk-bentuk mata, mulut, dan lain-lain.
4. Satukan kain depan dan belakang menggunakan jarum.
5. Sisakan sedikit kira-kira 3cm untuk memasukkan isi boneka (kapas/dakron)
6. Lalu teruskan kembali jahitan (tusuk feston) hingga semua sisi terjahit semua
7. Pasang aplikasi lainya seperti hidung, ekor atau tali penggantung. 8. Boneka telah jadi.
1. Buatlah patron sebuah patron boneka dan cetak kain percanya dengan menggunakan kapur kain. Jangan menggunakan spidol atau pensil karena susah untuk dihapus.
2. Gunting pola sesuai pola yang anda cetak tadi.
3. Lalu jahit/sulam bentuk-bentuk mata, mulut, dan lain-lain.
4. Satukan kain depan dan belakang menggunakan jarum.
5. Sisakan sedikit kira-kira 3cm untuk memasukkan isi boneka (kapas/dakron)
6. Lalu teruskan kembali jahitan (tusuk feston) hingga semua sisi terjahit semua
7. Pasang aplikasi lainya seperti hidung, ekor atau tali penggantung. 8. Boneka telah jadi.
6,Cara
membuat bros baju
ALATDAN
BAHAN
1.
Kain perca
2. Benag jahit
3. Jarum jahit
4. Pola lingkaran
5. Lem tembak
6.
Dakron
7.
Gunting
8. Peniti
CARA
PEMBUATAN
1. Gunting kain perca dengan pola berbentuk
lingkaran sebanyak 5 lembar.
2. Ambil salah satu kain kemudian lipat di
tengah bagian lingkaran
3. Jahit sisi pinggir terbuka dengan jahit
jelujur.
4. Lanjutkan jahitan dengan rapi sampai kain
kelima.
5.
Setelah itu, sambung ujung terakhir dengan ujung pertama dengan rapi.
6. Tarik dengan sedikit keras sehingga
terbentuk bunga.
7. Bungkus dakron dengan kain percadengan rapi
dan kuat sehingga membentuk bola.
8.
Satukan bola itu di bagian tengah bunga yang telah dibuat dengan menggunakan
lem tembak.
9.
Pasangkan peniti pada bagian belakan bunga dengan menggunakan lem dengan rapi
dan kuat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar